VPN Server Gratis yang Baik dan Aman untuk Berinternet

Anda pasti sedang mencari tahu bagaimana cara yang baik dan aman untuk berinternet dengan bantuan VPN server gratis, kan? Nah, disini saya akan menjelaskan kepada Anda mengenai VPN gratis yang bisa Anda gunakan untuk berinternet yang baik, aman, dan tentu saja nyaman.

Pada jaman sekarang ini, internet bukan hanya sebagai hiburan, tetapi bisa juga digunakan sebagai tempat untuk berbisnis. Kalau hanya digunakan sebagai hiburan semata, sepertinya kemanan bukanlah hal yang penting. Tetapi, saat pemakaian internet untuk bisnis, keamanan sangatlah penting. Seperti yang kita ketahui, untuk meningkatkan keamanan di internet, perlu adanya sebuah VPN Server. Tetapi tidak semua VPN server itu aman. Mau tahu VPN Server yang baik dan aman untuk berselancar internet.? Apa masih mau Pakai VPN server yang tidak aman, padahal vpn itu sangat beresiko.

Baca Juga:
Cara Setting VPN untuk Internet Gratis di Android Tanpa Kuota

VPN Server Gratis yang baik dan aman untuk berselancar internet


Pengguna internet bisnis didunia hampir 90% menggunakan internet + VPN. sedangkan di indonesia mungkin baru sekitar 40% yang menggunakan VPN. Mungkin saja karena kurangnya pengetahuan kenapa harus memakai vpn dan apa saja nilai lebih yang bisa kita dapatkan jika menggunakan vpn. Bagi yang belum tahu apa itu vpn server dan yang lainya, silahkan membaca tulisan sebelumnya. Sedangkan untuk pengguna VPN, perlu juga mengetahui vpn server mana yang baik dan vpn server yang aman untuk internetan.

VPN Server Gratis yang Baik dan Aman untuk Berinternet
VPN Server Gratis yang Baik dan Aman untuk Berinternet

Sebelum kita lanjutkan, rasanya sangat perlu beberapa kriteria vpn yang kurang baik. Mungkin singkat saja saya jelaskan bahwa VPN server yang kurang baik adalah sebuah vpn server yang dibagikan secara gratis dan vpn server yang tidak menggunakan koneksi terenkripsi. Beberapa hal yang buruk mungkin saja terjadi apabila kita melakukan kepentingan bisnis pada sebuah VPN Gratisan. kemungkinan buruk penggunaan vpn gratis antara lain :

- Hacking password
- Pencurian data pribadi
- Phishing
- Pencurian akun

Itulah kira kira beberapa kemungkinan yang buruk, dan bisa saja terjadi. mungkin saja hal itu sengaja dilakukan oleh penyedia, atau bisa juga dilakukan oleh pengguna vpn yang sama seperti kita. Karena share VPN Server, memungkinkan adanya chache password configuration di server. Untuk itulah perlu adanya sebuah pengetahuan mengenai VPN Server terutama bagi pemula untuk mengetahui dan mengenali jenis, jenis VPN server yang baik dan aman untuk internetan.

Kriteria VPN server tergolong Baik


Ada beberapa kriteria yang perlu dipertimbangakn saat kita memilih VPN server untuk bisnis kita antara lain :

1. Menggunakan koneksi yang Terenkripsi
2. Menggunakan dedicated ip dengan fresh ip.
3. Tidak menyimpan history browsing maupun password
4. Menggunakan Protokol OpenVPN SSL
5. Di instal di Private Server / Server milik sendiri
6. Dari beberapa point penting di atas, mungkin hanya satu atau dua point terpenuhi, bisa mengurangi kekhawatiran kita saat menggunakan vpn server tersebut.

Baca Juga:
Tips Ampuh Blokir Iklan di Internet

Menurut pengalaman, ada dua jenis VPN Server yang baik dan aman untuk berselancar internet yaitu VPN yang kita install di server VPS milik kita dan VPN server Premium yang kita beli di penyedia VPN server.

Semoga artikel tentang VPN Server Gratis yang Baik dan Aman untuk Berinternet ini dapat bermanfaat bagi Anda semua ;)
0 Komentar untuk "VPN Server Gratis yang Baik dan Aman untuk Berinternet"

Back To Top